pumprock.net – Ada beberapa restoran omakase di Singapura yang wajib kamu kunjungi, restoran omakase Jepang menyajikan makanan secara terus menerus dan umumnya dipilihkan oleh koki. Mengunjungi restoran ini saat berkunjung ke Singapura menjadi pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu liburan, tidak hanya ramai dengan wisatawan lokal saja, ada banyak wisatawan mancanegara yang memilih untuk mempercayakan seluruh menu makanannya kepada chef di dalam restoran ini. Setiap pengalaman omakase akan dimulai dengan hidangan pembuka hingga hidangan penutup, berikut ini rekomendasi restorannya.
Restoran Omakase Di Singapura Terbaik Yang Wajib Kamu Kunjungi

Restoran Jepang yang berjenis omakase ini berlokasi di One Fullerton, di mana restoran ini sudah meraih 2 Michelin Star Sushi Restaurant yang lokasinya di Singapura. Restoran ini menyediakan chef yang akan menyajikan makanan kamu dengan berbagai bahan seafood yang berkualitas tinggi. Bahkan yang menariknya, menu yang disajikan di restoran ini dengan ketelitian yang sangat luar biasa, dan menggunakan ikan segar dengan proses masak yang minimal dan temperatur yang tepat. Saat berkunjung ke sini pastikan segera mengkonsumsi sushi ini setelah chef menyajikan menu-menunya agar rasanya masih terasa fresh.

Restoran omakase di Singapura selanjutnya yaitu Ki-Sho, restoran yang bergaya black and white bungalow ini dapat menampung pengunjung sebanyak 10 orang pada sushi bar dan memiliki 2 ruangan private yang mampu membawa elemen Jepang di dalamnya. Di restoran yang satu ini, chef Hamamoto berhasil membuat menu omakase yang sangat ikonik dengan terbuat dari bahan yang masih sangat segar, seperti sea urchin atau daging sapi yang akan meleleh di mulut kamu saat kamu mengkonsumsinya. Dengan bahan dan kualitas terbaik kamu harus mengeluarkan uang sekitar 150 dolar atau setara dengan Rp 1,6 juta untuk makan siang dan 300 dolar atau setara dengan Rp 3,2 juta hanya untuk makan malam. Tertarik untuk ke sini?

Selanjutnya yaitu Sushi Kimura yang merupakan restoran sushi yang berhasil mendapatkan 1 Michelin Star yang letaknya pada salah satu destinasi belanja eksklusif di Orchard Road. Restoran ini mampu menyajikan menu yang terbuat dari bahan-bahan yang langsung dikirim dari Jepang dan juga menyediakan berbagai list sake dan wine, selain itu restoran ini juga dikenal dengan kesegaran bahan yang digunakan dan menu abalone yang dimasak selama 8 jam dalam sake sehingga menu yang satu ini menjadi menu paling ikonik di Sushi Kimura. Bahkan karena menu ini restoran Jepang ini berhasil menarik perhatian banyak orang, mulai dari warga lokal hingga turis asing. Kalau kamu berkunjung ke Singapura jangan sampai lewatkan restoran Jepang yang satu ini, ada banyak menu lain yang bisa kamu dapatkan.

Restoran omakase di Singapura selanjutnya yaitu Sushi Kou yang merupakan restoran sushi di SIngapura yang membawa tema Edo Sushi yang menyediakan menu secara tradisional, selain itu menu yang dihidangkan di restoran ini juga terbuat dari bahan –bahan yang pastinya berkualitas tinggi sehingga kamu dapat merasakan kesegaran dan keunikan rasa Jepang pada setiap menunya. Yang uniknya restoran ini menyediakan 1 kursi per sesi pada siang dan malam hari sehingga restoran ini mampu memastikan konsumennya mendapatkan perhatian dari para chefnya, kalau lagi ke Singapura jangan sampai tempat yang satu ini terlewatkan.

Shinji by Kanesaka seringkali dikenal sebagai salah restoran sushi terbaik yang ada di Singapura dan menawarkan berbagai menu sushi terbaik yang dibuat dengan bahan-bahan berkualitas pastinya. Salah satu menu omakase termahal di restoran ini yaitu Omakase Shi yang menawarkan hidangan pembuka sampai dengan penutup yang dipatok dengan harga 450 dolar atau setara dengan Rp 4,9 juta, kalau kamu berkesempatan ke restoran yang satu ini maka kamu wajib mencicipi menu yang terbuat dari tuna. Ada banyak berbagai varian menu tuna lain yang bisa kamu pilih seperti Chutoro, Otoro, dan Akami sehingga kamu dapat merasakan tuna tersebut meleleh di mulut kamu,